Pemahaman Konsep Geometri Anak Usia Dini pada Pembelajaran Berbasis STEAM
Abstract
Pemahaman konsep geometri pada anak penting untuk dikembangkan karena dalam kehidupan sehari-hari cenderung sering kita perlukan, melalui konsep geometri anak mampu mengembangkan kemampuan pemecahan masalah. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan pemahaman konsep geometri anak usia dini melalui pembelajaran berbasis STEAM. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan penelitian kuantitatif dengan desain pre experiment one group pretest posttest. Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa observasi dan wawancara. Indikator dalam penelitian ini diantaranya: mengelompokkan bentuk geometri berdasarkan warnanya, pengelompokan geometri berdasarkan bentuk, pengelompokan geometri menurut ukuran, dan menyebutkan benda disekitar yang berbentuk geometri. Teknik analisis data menggunakan uji wilcoxon match pairs test. Hasil perhitungan menunjukkan nilai Thit sebesar 0 dan Ttab=3 dengan taraf signifikansi 5% dan N=10. Diketahui Thit≤ Ttab, sehingga disimpulkan bahwa model pembelajaran berbasis STEAM mampu mengembangkan pemahaman konsep geometri anak usia dini. Pengembangan geometri pada penelitian ini lebih pada inovasi model pembelajaran yang diterapkan yaitu dengan pembelajaran berbasis STEAM yang mampu membuat anak lebih aktif dalam pembelajaran. Saran untuk penelitian selanjutnya, dapat melakukan penelitian pengembangan pemahaman konsep geometri pada aspek lain dengan meningkatkan kualitas dari segi pelaksanaan atau media yang mampu mencapai hasil yang optimal.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Depdiknas. (2003). Undang-undang RI No.20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional.
E. Syamsiatin. (2019). “STEAM.” PGPAUD Universitas Negeri Semarang, 19 Juni 2019 [Online].
Hadnugrahaningsih, T. (2017). Keterampilan Abad 21 dan STEAM (Science, Technology, Eingeneering, Art and Mathematic) Project dalam Pembelajaran Kimia.
http://sipeg.unj.ac.id/repository/upload/buku/Keterampilan_Abad_21_dn_STEAM_Project_dalam_Pembelajaran_Kimia.pdf
K.W., L. (2011). Konsep Matematika. Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini Nonformal dan Informal, Direktorat Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini.
Lathipah Hasanah, S. A. (2019). Kemampuan Pengenalan Geometri Melalui Kegiatan Bermain Balok Anak Usia 5-6 Tahun. Journal of Early Childhood Education, 1(2).
Marshall, J. (2014). Transdisciplinarity and art integration: Toward a new understanding of art-based learning across the curriculum. Studies in Art Education.
Permanasari, A. (2016). STEM Education: Inovasi dalam Pembelajaran Sains. Prosiding SNPS (Seminar Nasional Pendidikan Sains), 3, 23–34.
Permendikbud. (2014). Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No. 137 Tahun 2014.
Seefeldt, C. dan B. A. W. (2008). Pendidikan Anak Usia Dini Menyiapkan Anak Usia Tiga, Empat dan Lima Tahun Masuk Sekolah. Jakarta: PT Indeks.
Simoncini, Kym., Lasen, M. (2018). Ideas About STEM Among Australian Early Childhood Professionals: How Important is STEM in Early Childhood Education? International Journal of Early Childhood, 50(3), 353 – 369.
Sneideman, J. M. (2013). Engaging Children in STEM Education Early! Natural Stat Alliance. https://naturalstart.org/feature-stories/engaging-children-stem-educationearly
Tarigan, D. (2006). I Departemen Pendidikan Nasional Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi.
Triharso, A. (2013). Permainan Kreatif dan Edukatif untuk Anak Usia Dini. Yogyakarta: CV Andi Offset.
Walle, V. de J. A. (2001). Geometric Thinking and Geometric Concepts. In Elementary and Middle School Mathematics: Teaching Developmentally, 4th ed. Allyn and Bacon.
Wilson, B. & Hawkins, B. (2019). Art and Science in a Transdisciplinary Curriculum. In Judson, G. & Lima, J. (Eds). CIRCE Magazine: Steam Edition. CIRCE: The Centre for Imagination in Research, Culture & Education.
DOI: https://doi.org/10.21107/pgpaudtrunojoyo.v8i1.9782
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2021 Naili Sa'ida
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Diterbitkan oleh:
Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Fakultas Ilmu Pendidikan
Universitas Trunojoyo Madura.
Jl. Raya Telang PO BOX 2 Kamal, Bangkalan, Jawa Timur 69162
Telp. (031)3014239/ Fax. (031)3011506