PERSPEKTIF PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA PONDOK PESANTREN DI WILAYAH MADURA
Abstract
Pengembangan sumber daya manusia pada suatu wilayah seperti Pulau Madura tidak akan terlepas dari peranan pondok pesantren dan dukungan masyarakat, baik masyarakat sekitar, wali santri, alumni, maupun simpatisan lainnya. Masyarakat sekitar bisa menjadi indikator. Makin erat relasi sosialnya atau guyubnya pesantren dengan masyarakat sekitar, maka pesantren itu bisa dikatakan mendapat dukungan penuh dari masyarakat. Pondok pesantren tumbuh dan berkembang di masyarakat mengikuti tuntutan dan dinamika lingkungannya. Artinya, kegiatan pengembangan yang dilakukan pesantren merupakan suatu keharusan agar pesantren dapat terus eksis dalam masyarakat yang berkembang secara dinamis.
Keywords
sumber daya manusia; pendidikan; pondok pesantren
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.21107/mediatrend.v4i1.1737
Copyright (c) 2016 Media Trend
Mediatrend © 2015 - Journal of Economic & Development Studies | Development Economics Program - Faculty of Economics and Bussiness, Trunojoyo University