RANCANG BANGUN SISTEM PELAPORAN ANGGARAN DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH (BOS) BERBASIS WEB DI DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN JOMBANG
Abstract
Mulai beberapa tahun yang lalu, pemerintah menggulirkan dana subsidi pendidikan bagi sekolah-sekolah yang disebut bantuan operasional sekolah (BOS). Dalam pelaksanaannya, BOS diberikan dan dikelola oleh setiap sekolah dengan diawasi oleh berbagai pihak, baik instansi resmi maupun komite sekolah. Untuk itu perlu dibuat sistem yang mampu mengelola dana BOS. Sistem ini dibangun menggunakan Framework Codeigniter dengan model pengembangan MVC (Model View Controller) dan basis data MySQL. Framework Codeigniter digunakan karena dengan menggunakan framework ini dapat langsung fokus kepada business process yang dihadapi tanpa harus berfikir banyak masalah struktur aplikasi. Sistem Pelaporan yang dibangun ini mampu membuat form Dokumentasi Kegiatan dan Anggaran Sekolah (DKAS), melakukan pencatatan transaksi dana BOS dan juga membuat pelaporan realisasi penggunaan dana BOS. Sistem ini mampu membantu kinerja sekolah dalam pembuatan laporan dana BOS, dan membantu pihak Dinas Pendidikan dalam melihat pengelolaan dana BOS masing-masing sekolah, hal ini akan lebih efektif dan efesien dalam pelaporannya
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)DOI: https://doi.org/10.21107/edutic.v1i2.1539
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
J. Ilm. Edutic is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.