ANALISIS KUALITATIF KANDUNGAN BORAKS PADA KRUPUK PULI DI KECAMATAN KAMAL

Laila Khamsatul Muharrami

Abstract


Krupuk merupakan makanan favorit masyarakat di berbagai kalangan. Tak jarang kita sering melihat krupuk manjadi pendamping makanan masyarakat di saat makan. Akan tetapi sedikit diantara masyarakat yang peduli akan kemanan pangan pada krupuk. Padahal masih sering dijumpai produsen yang membuat krupuk dengan menggunakan Bleng atau gendar. Bleng atau gendar tersebut merupakan bahan tambahan pangan yang dilarang oleh pemerintah, yang dikenal dengan nama boraks. Boraks merupakan bahan tambahan non pangan pada industry kertas, kayu, gelas. dll yang disalahgunakan oleh produsen sebagai bahan tambahan pangan (BTP) Keracunan Boraks secara akumulatif dapat berakibat fatal bagi kesehatan manusia.Oleh karena itu Penelitian  ini bertujuan untuk  menganalisis kandungan boraks  pada krupuk  di  kecamatan Kamal. Jenis penelitian yang digunakan adalah Deskriptif dengan analisis  laboratorium  secara  kualitatif  dengan  kertas kurkumin yang kemudian apabila positif dilakukan analisis lanjut yaitu analisis kuantitatif.   Populasi  adalah  krupuk  yang  dijual  kecamatan Kamal.  Sampel  diambil  secara  purposive  sampling  dari penjual  Krupuk.  Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa sampel positif mengandung boraks.


References


Cahyadi, W. 2008. Analisis dan Aspek Kesehatan Bahan Tambahan Pangan. Bumi Aksara : Jakarta.

Indri Lestari . 2010. Hubungan Tingkat Pengetahuan dan Sikap Produsen dengan Derajad Keberadaan Boraks dalam Kerupuk di Desa Sijeruk Kecamatan Kendal Kabupaten Kendal. UNIMUS Digital Library. UNIVERSITAS Muhammadiyah Semarang. Semarang.

Kristianto Yohanes, 2013. Faktor Determinan pemilihan Makanan Jajanan pada

Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Kesehatan Masyarakat Nasional Vol. 7, No. 11, Juni 2013.

Muzdhalifah Payu, Jemmy Abidjulu, Citra Gayatriningtya. 2014. Analisis Boraks pada Mie Basah yang Dijual di Kota Manado. Pharmacon Jurnal Ilmiah Farmasi – UNSRAT Vol. 3 No. 2 Mei 2014.

Sediaoetomo, A. D. 2000. Ilmu Gizi. Jilid I. PT. Gramedia Pustaka Utama. Jakarta.

Tumbel Maria, 2010. Analisis Kandungan Boraks Dalam Mie Basah yang Beredar di Kota Makassar. Dosen Jurusan Kimia FMIPA UNM Makassar. Jurnal Chemica Vo/. 11 Nomor 1 Juni 2010, 57 – 64.




DOI: https://doi.org/10.21107/jps.v2i2.1973

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal Pena Sains Indexed by:

Directory of Open Access Journals                       Home         Find in a library with WorldCat                   Related image

 

 

 

 

 Creative Commons License

Jurnal Pena Sains is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License. Copyright © 2014 Science Education Program Study, University of Trunojoyo Madura.