PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN IPA TERPADU TIPE INTEGRATED UNTUK MENGETAHUI KETUNTASAN BELAJAR IPA SISWA SMP PADA TOPIK PENGELOLAAN LINGKUNGAN

Irsad Rosidi

Abstract


Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang menggunakan 4D models (Define-Design-Develop-Desseminate), tetapi pada penelitian ini akan dibatasi sampai develop (pengembangan) tanpa ada penyebaran (desseminate). Desain penelitian dalam uji coba pada tahap develop akan menggunakan desain one-shout case study yaitu suatu pendekatan dengan menggunakan satu kali pengumpulan data. Penelitian ini meliputi: 1) Pengembangan perangkat; dan 2) Uji coba perangkat pembelajaran, untuk mengetahui ketuntasan belajar siswa kelas VII SMP dengan menggunakan perangkat yang dikembangkan. Selama pembelajaaran diamati keterlaksanaan rencana pelaksanaan pelajaran (RPP), aktivitas siswa, respon siswa, dan diberikan tugas proyek sebagai pengaplikasian materi yang diajarkan.

Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat yang dikembangkan dikategorikan cukup baik dan layak diterapkan, aktivitas siswa selama pembelajaran dikategorikan baik. Ketuntasan belajar selama menggunakan perangkat yang dikembangkan adalah 75% (15 dari 20 siswa dinyatakan tuntas) dan ketuntasan indikator (60%). Keterlaksanaan RPP mencapai 3,27 dan respon siswa terhadap perangkat pembelajaran (81%) setuju. Pemberian tugas proyek (3,25) dan respon siswa dengan pemberian tugas proyek (85%).

References


Arifin, Mulyati, et al. 2005. Stategi Belajar Mengajar Kimia. Malang : Universitas Negeri Malang

Azizah, Nur. 2005. Pengembangan Asesmen Untuk Mengukur Pencapaian standar Kompetensi Mata Pelajaran Biologi di SMP Muhamadiyah 2 Taman. Skripsi tidak dipublikasikan.

Bustari dan Witjaksono. 2006. Penilaian Projek. Jakarta: Pusat Penilaian Balitbang Depdiknas

Depdiknas. 2006. Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar. Jakarta : Departemen Pendidikan dan Kebudayaan

Forgarty, Robin. 1991. The Mindful: How To Integrate The Curricula. Illionis-USA: IRI/Skylight Publishing, Inc.

Ibrahim, Muslimin. 2003. Pengembangan Perangkat Pembelajaran. Surabaya: Departemen Pendidikan Nasional, Direktorat Lanjutan Pertama. Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah

Karli, Hilda. 2003. Head-Hand-Heart (3H) Dalam Kurikulum Berbasis Kompetensi. Bandung: Bina Media Informasi

Masriyah. 1999. Analisis Butir Tes. Surabaya: UnesaPress

Muidy, T. Assa. 2003. Penerapan Pembelajaran Terpadu Tipe Integrated Pada Konsep Pengukuran. Tesis tidak dipublikasikan. PPs – UNESA

Nur, Mohammad. 1998. Pemotivasian siswa Untuk Belajar. Surabaya: Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan Surabaya

Nur, Mohammad. 1999. Hakekat Sains. Surabaya: Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan Surabaya

Pusat Kurikulum. 2006. Model Pengembangan Silabus Mata Pelajaran dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran IPA Terpadu SMP/MTs. Jakarta: Balitbang, Departemen Pendidikan Nasional

Sarjiyo. 2003. Pembelajaran IPA Fisika SLTP Konsep Tekanan Zat Cair yang Berorientasi Pembelajaran Terpadu Tipe Webbed Menggunakan Strategi Belajar. Makalah Komprehensif tidak dipublikasikan. PPs – UNESA

Sukmadinata, Nana Syaodih. 2006. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung : Remaja Rosdakarya dengan Program Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia

Usman, Uzer M. 1999. Menjadi Guru Profesional. Bandung : Remaja Rosdakarya




DOI: https://doi.org/10.21107/jps.v2i1.1348

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal Pena Sains Indexed by:

Directory of Open Access Journals                       Home         Find in a library with WorldCat                   Related image

 

 

 

 

 Creative Commons License

Jurnal Pena Sains is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License. Copyright © 2014 Science Education Program Study, University of Trunojoyo Madura.