Pendampingan Usaha Oncom Dawuan Makanan Khas Kabupaten Subang Jawa Barat

Opan Arifudin, Rahman Tanjung

Abstract


Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan sektor ekonomi nasional yang paling strategis dan menyangkut hajat hidup orang banyak sehingga menjadi tulang punggung perekonomian Nasional. Salah satu Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Subang adalah Oncom Dawuan yang merupakan makanan khas Kabupaten Subang. Oncom Dawuan dirintis sejak 1960, sehingga merupakan usaha turun temurun. Namun masalah yang dihadapi oleh usaha ataupun industri kecil saat ini adalah pengelolaan industri dan pemasaran. Dengan pengabdian masyarakat terkait pendampingan UMKM pada jenis makanan tradisional Oncom Dawuan diharapkan dapat memberikan solusi dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat. Metode penyelesaian masalah yang digunakan berdasar pada pendekatan manajemen dalam strategi kemasan, meningkatkan hasil produksi dan memperluas hasil penjualan dengan 4 (empat) tahapan pelaksanaan program yaitu persiapan, implementasi kegiatan, monitoring dan evaluasi serta pelaporan. Program pengabdian masyarakat yang dilakukan adalah dengan inovasi kemasan agar lebih menarik dan sesuai dengan aturan Dinas Kesehatan Kota Subang, peningkatan produksi dengan pendekatan manajemen dan perluasan pemasaran pada sosial media serta pasar modern.


Keywords


Inovasi, Produksi, Pemasaran

References


Arifudin, O. 2019. Pengaruh Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan Di PT. GLOBAL (PT.GM). Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi). Vol 3(2). 184–190 pp.

Arifudin, O. 2020. Analisis Budaya Organisasi Dan Komitmen Organisasi Karyawan Bank Swasta Nasional Di Kota Bandung. Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi & Akuntansi). Vol 4 (1). 73–87 pp.

Arifudin, O. 2020. PKM Pembuatan Kemasan dan Perluasan Pemasaran Minuman Sari Buah Nanas Khas Kabupaten Subang Jawa Barat. Aptekmas : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat. Vol 3 (2). 20–28 pp.

Kotler, P. 2012. Prinsip-prinsip Pemasaran. Edisi 13. Jakarta : Erlangga.

Layaman, N. 2016. Strategi Meningkatkan Produksi UMKM di Kabupaten Cirebon Melalui Efektivitas Persediaan Bahan Baku dan Modal Usaha. Jurnal AL-Mustashfa Vol 4 (2).

Sari, S. W. 2015. Pendampingan Pengembangan Geblek Pedas pada Wirausaha Pembuatan Geblek Dusun Dusun Balong V, Desa Banjarsari, Kecamatan Samigaluh, Kulon Progo, Yogyakarta. Jurnal Inovasi Dan Kewirausahaan. Vol 4.

Shepherd, P.K.A. 2010. Innovation Management. New Jersey: Pearson Education. Inc.

Tambajong, G. 2013. Bauran Pemasaran Pengaruhnya Terhadap Penjualan Sepeda Motor Yamaha PT. Sarana Niaga Megah Kerta Manado. Jurnal EMBA. Vol 1.




DOI: https://doi.org/10.21107/pangabdhi.v6i2.7522

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 OPAN ARIFUDIN

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Creative Commons License

Jurnal Ilmiah Pangabdhi by Universitas Trunojoyo Madura is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

ISSN 2477-6289 (Online)  ISSN 2477-6270 (Print)

Terindeks oleh: