Pengaruh Fungsi Manajemen Pelaksana Kegiatan SDITK Terhadap Cakupan SDITK Balita & Anak Prasekolah

Sutio Rahardjo, Sri Wayanti Wayanti, Novita Eka Kusuma Wardani

Abstract


Pembangunan  kesehatan  sebagai bagian  dari upaya membangun manusia seutuhnya diselenggarakan antara lain  melalui upaya kesehatan anak yang dilakukan sedini mungkin untuk meningkatkan kualitas hidup anak agar mencapai tumbuh kembang yang optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fungsi manajemen pelaksana kegiatan SDIDTK terhadap cakupan SDIDTK balita dan anak prasekolah. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian analitik kuantitatif dengan pendekatan cross sectional.  Variabel bebas dalam penelitian ini terdiri dari fungsi manajemen yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, dan pengawasan. Sedangkan  variabel terikatnya adalah cakupan SDIDTK balita dan anak prasekolah. Hasil pengumpulan data penelitian dari 118 responden sebagian besar pelaksana kegiatan SDIDTK mempunyai perencanaan yang baik pada parameter menyusun rencana kegiatan (68,65 %), pengorganisasian yang baik pada  parameter penyusunan kelompok kerja (83,05 %), penggerakan yang baik pada parameter pengarahan (76,28 %), dan pengawasan yang baik pada parameter evaluasi (69,49 %). Hasil penelitian ini adalah fungsi manajemen yang baik  dapat meningkatkan cakupan SDIDTK balita dan anak prasekolah. Saran untuk penelitian selanjutnya, diperlukan sosialisasi tentang kesehatan kesehatan untuk memaksimalkan tumbuh kembang anak balita dan prasekolah.


Keywords


: fungsi manajemen, SDIDTK, balita, kesehatan anak

References


Azwar, S, 2010, Sikap Manusia, Teori dan Pengukurannya; Pustaka Pelajar: Yogyakarta.

Azwar, A. 2008, Menjaga Mutu Pelayanan Kesehatan; Pustaka Sinar Harapan: Jakarta.

Agusman, S.,2006, Deteksi dan Intervensi Dini Penyimpangan Tumbuh Kembang Akibat Defisiensi Zat Gizi dalam Deteksi dan Intervensi Dini PenyimpanganTumbuh Kembang Anak dalam Upaya Optimalisasi Kualitas Sumber Daya Manusia, Balai Penerbit FKUI, Jakarta.

Azwar,A., 2010, Pengantar Administrasi Kesehatan Edisi KeTiga, Binarupa Aksara, Jakarta.

Arjatmo,T., 2006, Deteksi Dan Intervensi Dini Penyimpangan Tumbuh Kembang Anak Dalam Upaya Optimalisasi Kualitas Sumber Daya Manusia, Balai Penerbit FKUI, Jakarta.

Azwar S., 2010, Reliabilitas danValiditas, Pustaka Pelajar,Yogyakarta.

Aziz Alimul H, Musrifatul U, 2008, Peranan Pola Asuh dalam Tumbuh Kembang Anak, Jurnal Ilmu Kesehatan Vol. 1 no.2 Agustus 2008, hal. 5-8.

Arikunto, S., 2012, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek, Rineka Cipta, Jakarta.

Budiarto, E., 2006, Biostatistika Untuk Kedokteran dan Kesehatan Masyarakat; EGC: Jakarta.

Churrotul Reza, Sutio R, Ali Madinah, 2012, Perbedaan Motivasi Kader dalam Kegiatan Posyandu Desa Siaga, Jurnal Penelitian Kesehatan, edisi khusus September 2012, ISSN 2087-1163, hal. 50-53.

Depkes R.I. Dirjen Bin.Kes.Mas, Direktorat Bina kesehatan Keluarga, 2007,

Pedoman Deteksi DiniTumbuh Kembang Balita, Jakarta

Dahlan, M. S.,2009, Statistik untuk Kedokteran dan Kesehatan Salemba Medika: Jakarta.

Feftin H, 2012, Pengaruh Stimulasi terhadap Perkembangan Bahasa Anak usia 4-6 tahun, Jurnal Inkes, Vol.4 no.2 Desember 2012, ISSN 2085-0298, hal.29-33.

Handoko,H., 2010, Manajemen Edisi 2, Yogyakarta.

Ircham Machfoedz, 2011, Metode Penelitian (Kuantitatif & Kualitatif) Bidang Kesehatan,Keperawatan, Kebidanan, Kedokteran, Fitramaya: Yogjakarta.

Koentjoro, T., 2007, Regulasi Kesehatan Di Indonesia; Andi: Yogyakarta.

Kemenkes RI, 2015, Pedoman Pelaksanaan Stimulasi, Deteksi danIntervensi Dini Tumbuh Kembang Anak di Tingkat Pelayanan Kesehatan Dasar, Jakarta

Koontz,H.,O’DonnellC., 2010, Manajemen Jilid1, Erlangga, Jakarta.

Mangkunegara, 2005, Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan; Remaja Rosdakarta: Bandung.

Mangkunegara, 2006, Evaluasi Kinerja Sumber Daya Manusia, Refika Aditama, Jakarta.

Machfoedz, I., 2016, Metodologi Penelitian Bidang Kesehatan, Keperawatan dan Kebidanan, Fitramaya,Yogyakarta.

Muhidin, S. A. 2009, Analisis Korelasi, Regresi, Dan Jalur Dalam Penelitian; CV Pustaka Setia: Bandung.

Muninjaya, A.A. Gde, 2005, Manajemen Kesehatan, EGC: Jakarta

Moekijat, 2010, Fungsi-Fungsi Manajemen, Bandung.

M.Hasinuddin, Fitriah, 2011, Modul Anticipatory Guidance terhadap Perubahan Pola Asuh Orang Tua yang Otoriter dalam Stimulasi Perkembangan Anak, Jurnal Ners, Vol.6. 1 April 2011, ISSN 1858-3598, hal.50-57.

Nursalam, Susilaningrum S,Utami S, 2005, Asuhan Keperawatan Bayi dan Anak (Untuk Perawat Dan Bidan), Salemba Medika, Jakarta

Notoatmodjo, S., 2012, Metode Penelitian Kesehatan, cetakan 2, Rineka Cipta, Jakarta.

Ruky, A, S, 2001, Sistem Manajemen Kerja: Panduan Praktis Merancang & Meraih Kinerja Prima, Gramedia, Jakarta.

R.Topan Aditya R, 2015, Analisis Statistik Penelitian Kesehatan, In Media, Bogor

Siagian, P. S., 2009, Manajemen Sumber Daya Manusia; Bumi Aksara: Jakarta.

Sudarmanto, 2009, Kinerja Pengembangan Kompetensi Sumber Daya Manusia, Teori, Demensi Pengukuran & Implementasi Dalam Organisasi, Pustaka Pelajar, Jakarta.

Soetjiningsih, 2015, Tumbuh Kembang Anak, Penerbit Buku kedokteran EGC, Jakarta.

SMF Ilmu Kesehatan Anak FK UNUD/RSUP Sanglah, 2007, Deteksi dan Intervensi Dini Tumbuh Kembang Anak dan Remaja, Sanur-Bali.

Simamora H., 2007, Manajemen Sumber Daya Manusia, Edisi ke dua, STIE YKPN,Yogyakarta.

Stoner J,A.F.,2008, Manajemen Jilid1, Erlangga, Jakarta.

Siagian, S.P., 2012, Fungsi-Fungsi Manajerial, Bumi Aksara, Jakarta.




DOI: https://doi.org/10.21107/pamator.v12i1.5173

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Sutio Rahardjo, Sri Wayanti Wayanti, Novita Eka Kusuma Wardani

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Creative Commons License

Jurnal Pamator : Jurnal Ilmiah Universitas Trunojoyo by Universitas Trunojoyo Madura is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Terindeks oleh: