ANALISIS KINERJA KOPERASI PRODUKSI SUSU DENGAN PENDEKATAN BALANCED SCORECARD (Studi Kasus: Koperasi Produksi Susu (KPS) Bogor Jawa Barat)

Joko Purwono, Sri Sugyaningsih, Anisa Roseriza

Abstract


Susu merupakan salah satu produk pertanian yang berperan penting dalam memenuhi kebutuhan gizi manusia. Kesadaran akan pentingnya mengonsumsi susu ini menyebabkan terjadinya peningkatan konsumsi susu oleh masyarakat Indonesia dari tahun ke tahun.  Namun konstribusi produksi susu nasional baru 30 persen kebutuhan domestik dimana 90 persennya dihasilkan oleh peternak rakyat.  Salah satu institusi yang memiliki peranan strategis dalam pembinaan dan penyuluhan kepada anggotanya adalah koperasi. Oleh karena itu pengukuran kinerja sangat penting dilakukan oleh koperasi, tidak hanya aspek finansial melainkan juga perlu untuk aspek nonfinansial. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kinerja koperasi baik dari aspek finansial maupun nonfinansial. Penelitian ini menggunakan metode Balanced Scorecard (BSC). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja KPS Bogor termasuk dalam kategori kurang sehat (BBB) dengan total skor 53,4 persen sehingga perbaikan kinerja pada setiap perspektif baik finansial maupun nonfinansial sangat perlu dilakukan.

Keywords


Analisis Kinerja, Balanced Scorecard, KPS Bogor

References


Kaplan R. Norton D. 2000. Balanced Scorecard: Menerapkan Strategi Menjadi Aksi. Pasla PRY, penerjemah; Jakarta: Erlangga. Terjemahan dari: Balanced Scorecard: Strategy into Action.

Mutasowifin A. 2002. Penerapan Balanced Scorecard sebagai tolak ukur penilaian pada badan usaha berbentuk koperasi. Jurnal Universitas Paramadina Vol. 1 No. 3 Mei 2002: 245-264.

Partomo T.S. 2009. Ekonomi Koperasi. Ghalian Indonesia. Bogor

Ropke J. 2000. Ekonomi Koperasi: Teori dan Manajemen. Djatnika S, Arifin S, penerjemah; Jakarta: Salemba Empat. Terjemahan dari: The Economic Theory of Cooperative.

Sitio A, Tamba H. 2001. Koperasi: Teori dan Praktek. Jakarta: Erlangga.

Supranto J. 2003. Metode Riset Aplikasinya dalam Pemasaran. Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Yusdja Y. 2005. Kebijakan ekonomi industri agribisnis sapi perah Indonesia. Jurnal Analisis Kebijakan Pertanian. Volume 3 No 3. September 2005. 256-267.




DOI: https://doi.org/10.21107/nbs.v7i1.533

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c)



Creative Commons License

Copyright @ 2015, Faculty of Economics, Trunojoyo University of Madura