Konflik Sosial dalam Cerpen Okh … Okh … Okh, Becak Terakhir Di Dunia (Atawa Rambo), dan Seragam

Nur Alifah Septiani

Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya konflik-konflik sosial yang terjadi di masyarakat Indonesia. Hal ini berdampak pada kualitas kehidupan masyarakat Indonesia. Konflik dipicu adanya pihak yang mendominasi dan pihak yang terdominasi. Tujuan penelitian untuk mengungkapkan pihak yang mendominasi dan terdominasi dalam kehidupan masyarakat yang tampak dalam cerpen Okh … Okh … Okh, Becak Terakhir di Dunia (Atawa Rambo), dan Seragam. Oposisi yang terjadi tersebut tidak menutup kemungkinan munculnya konflik sosial. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan metode pengumpulan data (1) penelusuran terhadap data-data yang berkaitan dengan topik penelitian, (2) pembacaan yang cermat terhadap teks-teks dalam cerpen, (3) perelasian teks sastra dengan teks-teks yang lain. Berdasarkan hasil kajian terhadap ketiga cerpen dapat disimpulkan bahwa konflik sesungguhnya tidak pernah berubah hanya berkutat pada hal yang sama. Pada saat hidup bermasyarakat dan bernegara akan selalu muncul konflik yang sama hanya saja kondisi masyarakat yang berbeda yang kemudian memunculkan reaksi yang berbeda.


Keywords


konflik; perubahan sosial; cerpen

References


Ajidarma, S. G. (2020). Kumpulan Cerita Pendek Penembak Misterius. Galang Press.

Basuki, A. K. (2012). Seragam. Cerpenkompas.Wordpress.Com. https://cerpenkompas.wordpress.com/2012/08/12/seragam

Faruk. (2010). Pengantar Sosiologi Sastra dari Strukturalisme Genetik sampai Post-modernisme. Pustaka Pelajar.

Faruk. (2012). Metode Penelitian Sastra: Sebuah Penjelajahan Awal. Pustaka Pelajar.

Jassin, H. (2013). Kesusastraan Indonesia di Masa Jepang. Pustaka Jaya.

Koenjtaraningrat. (1985). Pengantar Ilmu Antropologi. Fa. Aksara.

Kurniawati, D. (2014). Konflik Gender di Ruang Keluarga dalam Cerpen Kalimantan Timur. LOA : Jurnal Ketatabahasaan Dan Kesusastraan, 9(1), 49–58.

Permatasari, D., & Pratiwi, Y. (2021). Karakter Naskah Drama Serial Bertema Cinta Tanah Air Karya Siswa Ekstrakulikuler Teater SMAN 4 Malang. Metalingua: Jurnal Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia, 6(1), 43–50.

Setiadi, M. E. dan U. K. (2011). Pengantar Sosiologi Pemahaman Fakta dan Gejala Permasalahan Sosial: Teori, Aplikasi, dan Pemecahannya. Kencana Prenada Media Group.

Soetrisno, L. (2003). Konflik Sosial Studi Kasus Indonesia. Tajidu Press.

Susan, N. (2009). Pengantar Sosiologi Konflik dan Isu-isu Konflik Kontemporer. Kencana.




DOI: https://doi.org/10.21107/metalingua.v9i1.13078

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Nur Alifah Septiani

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Creative Commons License

Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Metalingua by Universitas Trunojoyo Madura is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Indexed by: