STRATEGI KOMUNIKASI SOSIALISASI PENGETAHUAN DASAR KOMPREHENSIF HIV/AIDS

Yanti Lestari, Itsna Nurhayat E

Abstract


Abstrak


Data Dinas Kesehatan Kota Sukabumi menunjukan jumlah kasus Hiv/Aids
di Kota Sukabumi sejak tahun 2000 sampai dengan 2014 memiliki tren yang
cenderung meningkat, Kota Sukabumi berada pada peringkat ketiga se-Jawa
Barat setelah Kota Bogor dan Bandung. Berbagai upaya dilakukan oleh
pemerintah untuk mengendalikan penyebaran dan menurunkan jumlah kasus
baru Hiv/Aids salah satunya dengan memberikan sosialisasi pengetahuan
dasar komprehensif tentang Hiv/Aids, berdasarkan data KPA Kota Sukabumi,
sosialisasi yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan Sukabumi baru mencapai
24% dari target 95% yang ditetapkan oleh Millenium Development Goals
(MDGs) pada tahun 2015. Penelitian ini bermaksud untuk mengungkap
bagaimana strategi komunikasi yang tepat dalam menyampaikan pengetahuan
dasar tentang HiV/Aids dalam mengendalikan penyebaran dan menurunkan
jumlah kasus baru HiV/Aids bagi warga Kota Sukabumi. Metode penelitian
yang digunakan adalah metode kualitatif dengan menggunakan pendekatan
studi kasus, adapun tujuan yang ingin dicapai melalui penelitian ini adalah : 1)
untuk mengkaji bentuk komunikasi yang efektif dalam menyebarkan informasi
mengenai hiv/aids; 2) untuk mengkaji kemasan isi pesannya; dan 3) media yang
digunakan. Subjek penelitiannya adalah siswa-siswi SMKN 2 Kota Sukabumi.
Pengumpulan data dilakukan melalui pengamatan (observasi), wawancara,
dan penggunaan dokumen.
Hasil penelitian mengungkapkan bahwa: 1) Bentuk komunikasi yang efektif
untuk menyampaikan pengetahuan dasar HIV/Aids adalah dengan komunikasi
kelompok primer; 2) Kemasan isi pesan disampaikan dengan pemilihan kata
yang tepat, menggunakan kata-kata pendek dan konkrit, menggunakan kata-kata
secara ekonomis dan positif, memakai jargon yang up to date, menggunakan
gaya percakapan, menyusun kalimat secara ringkas dan aktif, kata-kata yang
disampaikan berupa imbauan yang bersifat rasional dan emosional, dan
imbauan motivasional; 3) Sedangkan media yang dianggap efektif adalah
media audiovisual seperti video dan sosial media.


Kata kunci : Strategi komunikasi, sosialisasi HIV/Aids, komunikasi kelompok,
pesan, media


References


DAFTAR PUSTAKA

Arifin, Anwar. 1984. Strategi Komunikasi. Bandung :Armico

Arifin, H. Anwar. 1998. Ilmu Komunikasi: Suatu Pengantar Ringkas. Jakarta: Raja Grafindo

Persada.

Deddy Mulyana. 1999. Nuansa-Nuansa Komunikasi. Bandung: Rosdakarya

Deddy Mulyana, 2005. Ilmu Komunikasi: Suatu Pengantar, Bandung, Remaja Rosdakarya.

Effendy, Onong Uchjana. 1997. Ilmu Komunikasi Teori dan Praktek. Bandung : PT.Remaja

Rosda Karya.

Onong Effendy, 1994. Ilmu Komunikasi: Teori dan Praktek. Bandung: Remaja Rosdakarya

Creswell. John W. 2010. Research Design : Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan Mixed.

Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

K Yin, Robert. 2012. Studi Kasus : Desain dan Metode. Jakarta : PT. RajaGrafindo Persada.

Rahmat, Jalaluddin. 2008. Psikologi Komunikasi. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya.

William R. Rivers at.al. 2003. Media Massa dan Masyarakat Modern. Jakarta: Prenada

Media.

Winangsih Syam, Nina; Sugiana, Dadang & Bajari, Atwar. 2008 : Perencanaan Pesan dan

Media : Universitas Terbuka

Sumber lainnya :

Laporan hasil capaian indicator kegiatan GF AIDS Ronde SSF periode semester 8 kwartal

(Q) 17bulanJuli–September 2014 (Data Dinas kesehatan Kota Sukabumi).

Peraturan Presiden Republik Indonesia No 75 Tahun 2006 tentang Komisi Penanggulangan

Aids Nasional.

Keputusan Walikota Sukabumi tentang pembentukan komisi penanggulangan Aids Kota

Sukabumi.




DOI: https://doi.org/10.21107/ilkom.v10i1.1833

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2016 Yanti Lestari, Itsna Nurhayat E

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Creative Commons License
Indexed by: