CATVILLAH: SEBAGAI UPAYA UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PEREKONOMIAN MASYARAKAT DI KABUPATEN SUMENEP
Abstract
Sapi Madura adalah jenis sapi yang punya beragam manfaat. Sapi Madura
cocok untuk dijadikan sapi yang diambil dagingnya selayaknya Sapi Qurban,
namun juga bagus untuk dijadikan sapi pekerja. Jumlah Sapi di Pulau Madura
sangat berpotensial untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, khususnya
masyarakat Madura dengan melakukan pemberdayaan terhadap Sapi Madura
tersebut.
Dari konteks diatas, CATVILLAH merupakan salah satu upaya untuk
meningkatkan kualitas perekonomian masyarakat di Pulau Madura khususnya
masyarakat di Kabupaten Sumenep dengan melakukan pemberdayaan terhadap
Sapi Madura yang berdasarkan data statistik bahwa populasi Sapi di Pulau Madura
mempunyai kontribusi besar (sekitar 21%) terhadap Sapi potong di Jawa Timur.
Metode penulisan dalam karya tulis ini dilakukan dengan metode survei, analisis data
sekunder, dan studi pustaka untuk mendukung kesempurnaan karya tulis ini dalam
pengumpulan data.
Adanya CATVILLAH ini, diharapkan masyarakat Madura dapat
mengembangkan pengetahuannya mengenai pemberdayaan Sapi di Pulau Madura
yang meliputi perawatan yang baik dan penyembelihan yang sesuai dengan Syariat
Islam. Sehingga mampu memperbaiki taraf hidup masyarakat dan dapat menekan tingkat
kemiskinan. Serta dapat mengembangkan kearifan lokal dan potensi ekonomi di Kabupaten
Sumenep.
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Adisasmita, Rahardjo. Pembangunan Perdesaan. Yogyakarta: Graha Ilmu 2013.
Amin, Ma’ruf, dkk., Himpunan Fatwa Majelis Ulama Indonesia Bidang POM dan
Iptek. Surabaya: Erlangga, 2015.
Budi Wijono, Didi., “Potensi dan Keragaman Sumberdaya Genetik Sapi Madura”,
Lokakarya Nasional Sapi Potong, 2004.
Kusumaningrat, Hikmat. Memberdayakan Ekonomi Rakyat Kecil. Bandung: Rosda
Muchtar, Asmaji. Fatwa-Fatwa Imam Asy-Syafi’i. Jakarta: Amzah, 2014.
Putra Ismu Pradana, Angga., dkk., “Karakteristik Sapi Madura Betina berdasarkan
Ketinggian Tempat di Kecamatan Galis dan Kadur Kabupaten Pamekasan”,
Vol. 16, No.2: 64-72, J. Ternak Tropika 2015.
Widodo, Tri, dkk., Menuju Negara Maju: Apakah Indonesia Bergerak ke Arah yang
Lebih Benar?. Yogyakarta: Gajah Mada University Press, 2015.
DOI: https://doi.org/10.21107/dinar.v4i2.5070
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2019 Hurroti Hurroti, Halimatus Sakdiyah, Desy Firmayanti
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Journal Dinar Indexed by:
Dinar: Jurnal Ekonomi dan Keuangan Islam by Universitas Trunojoyo Madura is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.