Implementasi Fuzzy Logic Pada Short Range Radar Untuk Pengamanan BT (Basis Tempur) Tingkat Regu
Abstract
Perkembangan teknologi di dalam suatu negara adalah sebuah kunci untuk bangkit dalam dunia yang semakin modern. Apabila suatu negara berhasil menciptakan dan mengembangkan suatu teknologi yang canggih untuk menjaga kedaulatan negara maka negara tersebut akan langsung diperhitungkan atau disegani oleh negara lain. Maka teknologi akan terus di angkat oleh negara tersebut agar semakin canggih dan bisa bersaing dengan alutsista negara lain.
BT (Basis Tempur) adalah batu loncatan sebagai kedudukan sementara pasukan kita yang lepas dari induknya untuk melaksanakan operasi di daerah musuh (ke dalam daerah musuh). Basis tempur selalu berada di daerah tempur. Dalam patroli daerah ini di sebut daerah penyelaman. Dimana dalam melaksanakan sistem pengamanan khususnya pada malam hari masih terbatas hanya dengan pengamatan visual mata saja, yang dimana pengamatan manusia pada malam hari terbatas karena tidak adannya cahaya. Dengan memanfaatkan gelombang ultrasonik dan gelombang infra red yang dihasilkan oleh sensor ultrasonik dan sensor pir dan dengan menggunakan metode fuzzy logic control sehingga dapat diperoleh hasil deteksi manusia yang tertampil pada lcd sehingga manusia yang akan masuk basis tempur dapat terdeteksi sehingga dapat diambil keputusan secepatnya yang merupakan suatu keuntungan dalam peperangan. Hasil derajad dan ploting pada lcd menggunakan fuzzy logic control dalam pengolahan datanya
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)DOI: https://doi.org/10.21107/triac.v5i2.4062
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2018 Danang - Destiawan, Dwi Arman Prasetya, Muhammad Ansori
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.