Budidaya Pakan Lebah Trigona sp. dengan Apiculture Agroforestry System di Kelurahan Anjungan Melancar, Kecamatan Anjungan Kabupaten Mempawah

Syarif Muhammad Syaifudin

Abstract


Mitra berada di Kabupaten Mempawah yaitu Desa Anjongan Melancar di Kecamatan Anjongan. Salah satu usaha budidaya yang kini mulai diminati oleh masyarakat terutama di Kelurahan Anjungan melancar dan Desa Galang adalah  Budidaya madu Kelenceng atau Kelulut (Trigona sp.). Dalam kegiatan Pengabdian kami memberikan dua hal yang menjadi solusi permasalahan mitra di Anjungan Melancar yaitu teknis budidaya pakan lebah kelulut dengan menggunakan Apiculture Agroforestry System dan edukasi perbaikan manajemen pemasaran madu kelulut. dalam hal Pemasaran masyarakat sudah menggunakan media sosial dan sebagai media pemasaran, dan sebagian besar produk madu yang dihasilkan sudah memiliki branding. Sehingga kegiatan edukasi pemasaran difokuskan tentang bagaimana masyarakat dapat mengelola dinamika persaingan antar peternak dan prilaku konsumen madu kelulut. Sedangkan dari aspek budidaya tim memberikan bantuan bibit sebanyak 1200 bibit pohon berbunga dari jenis Kaliandra, tanah mineral Podsolik Merah Kuning (PMK), dan alat-alat pertanian untuk mendukung perawatan tanaman. Tim pelaksana pengabdian mengadakan kegiatan bimbingan teknis tentang bagaimana menanam di lahan gambut untuk jenis pohon dan pola penanaman yang tepat. Hasil pemantauan terhadap hasil yang diperoleh mengindikasikan bahwa masyarakat memahami dan dapat mengaplikasikan Apiculture Agroforestry System. jenis kaliandara ditanam sesuai panduan yang diberikan sehingga dapat tumbuh baik di lahan milik peternak madu kelulut. Diharapkan dalam 2-3 tahun kedepan tanaman kaliandara dapat berbunga dan menjadi pakan yang dapat meningkatkan kulitas madu kelulut yang dikelola oleh kelompok peternak di Anjungan Melancar dan sekitarnya.


References


Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat, Direktorat Jendral Penguatan Riset dan Pengembangan, Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi

Rektor Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Kalimantan Barat.

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat UNU Kalimantan Barat

Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai dan Hutal Lindung (BPDAS-HL) Provinsi Kalimantan Barat. Khususnya kepada Bapak Bangun Suhadi selaku manajer persemaian.

Lurah Ajungan Melancar, Kabupaten Mempawah, Provinsi Kalimantan Barat.

Bapak Maryadi sebagi Ketua Kelompok peternak kelulut Galang.

Masyarakat peternak kelulut yang telah berpartisipasi dalam kegiatan.

Bapak Rosadi Jamani wartawan senior yang telah menulis berita online kegiatan pengabdian ini.

Rekan-rekan dosen serta mahasiswa UNU Kalbar.

DAFTAR PUSTAKA

BPS. 2017. Mempawah Dalam Angka. https://pontianakkab.bps.go.id/publikasi.html

Kamaruddin. 2002. Khasiat Madu. Departement of Biochemistry, Faculty of Medicine, Universitas of Malaya,Kuala Lumpur

Hasan A. E. Z, Artika I. M., Fatoni A., Kuswandi, Haryanto B. (2011). Antibacterial activity of propolis Trigona spp. from Bukittinggi West Sumatera against Salmonella sp.. Chem. Prog. Vol. 4, No.2

Rahma S, Natsir R, Kabo P (2014) Pengaruh Antioksidan Madu Dorsata Dan Madu Trigona Terhadap Penghambatan Oksidasi LDL pada Mencit Hiperkolesterolemia. JST Kesehatan, Vol.4 No.4 : 377 – 384

Manuhuwa, E., Loiwatu, M., Lamberkabel, J. S., & Rumaf, I. (2011). Produksi Madu, Propolis dan Roti Lebah Tanpa Sengat (Trigona spp) Dalam Sarang Bambu. Prosiding Seminar Nasional Masyarakat Peneliti Kayu Indonesia (MAPEKI) XVI, (pp. 251-259). Yogyakarta.

Riendriasari, S. D. 2013. Budidaya Lebah Madu Trigona sp Mudah dan Murah. Makalah Altek BPTHHBK.1-5




DOI: https://doi.org/10.21107/pangabdhi.v6i1.6932

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Syarif Muhammad Syaifudin

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Creative Commons License

Jurnal Ilmiah Pangabdhi by Universitas Trunojoyo Madura is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

ISSN 2477-6289 (Online)  ISSN 2477-6270 (Print)

Terindeks oleh: