Analisis Kreativitas Siswa Pada Pembuatan Mind Mapping Dengan Penilaian Portofolio Materi Sistem Ekskresi

Iffa Zuhriyah, Irsad Rosidi, Badrud Tamam, Nur Qomaria, Dwi Bagus Rendy Astid Putera

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kreativitas siswa, faktor yang menjadi penyebab rendahnya nilai kreativitas dan mengetahui keterlaksanaan pembelajaran pada pembuatan mind mapping dengan menggunakan penilaian portofolio materi sistem ekskresi. Penelitian menggunakan metode mix method dan dilaksanakan di MTs Tarbiyatus Sa’adah Gresik dengan populasi siswa kelas VIII tahun ajaran 2021/2022. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling yang melibatkan 40 siswa dari kelas VIII B dan VIII C. Pengumpulan data kuantitatif dengan menggunakan instrumen tes kreativitas dan data kualitatif menggunakan instrumen wawancara. Teknik analisis data yaitu 1) data kuantitatif dengan persentase dan 2) data kualitatif dengan Miles dan Huberman. Hasil penelitian menujukkan siswa dengan kategori sangat kreatif 10,6%, kreatif 30,2%, cukup kreatif 33,9%, kurang kreatif 23,7% dan tidak kreatif 1,5%. Persentase siswa yang memperoleh nilai kreativitas rendah adalah 25,2%. Rendahnya nilai kreativitas karena 1) minat belajar siswa yang kurang, 2) kemampuan siswa masih rendah, 3) sumber belajar yang terbatas, 4) media pembelajaran yang kurang, 5) materi yang dianggap sulit, 6) cara mengajar guru yang hanya menggunakan metode konvensional, tidak interaktif dan 5) tidak adanya target belajar siswa.  

Keywords


kreativitas; mind mapping; portofolio; sistem ekskresi

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21107/nser.v5i2.16558

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.