ALGORITMA PEMUTUSAN SIKLUS ITERATIF PADA ESTIMASI ROTASI CITRA DENGAN MENGGUNAKAN PSEUDO-POLAR FOURIER TRANSFORM
Abstract
Registrasi citra adalah proses sistematik untuk menempatkan citra yang terpisah dalam sebuah kerangka acuan yang sama, sehingga informasi yang dikandung oleh citra tersebut dapat diintregasikan atau dibandingkan secara optimal. Estimasi sudut rotasi dan translasi untuk registrasi citra dilakukan menggunakan Pseudo-polar Fourier Transform (PPFT). Akurasi akan dicapai secara optimal apabila dilakukan iterasi pada estimasi dengan batasan tingkat kesalahan sesuai nilai threshold yang ditentukan sebelumnya. Proses iterasi membuat kompleksitas registrasi menjadi kurang efisien. Penelitian ini bertujuan mengoptimasi registrasi citra dengan mengusulkan estimasi rotasi citra non-iteratif dengan PPFT. Optimasi dilakukan dengan menghapus sejumlah iterasi pada estimasi rotasi citra iteratif dengan PPFT menjadi satu kali proses estimasi, yaitu dengan menjadikan nilai-nilai sekitar estimasi sudut rotasi sebagai kandidat yang baru. Selanjutnya, I1 dirotasi dengan kandidat sudut estimasi.
Sudut estimasi yang paling akurat adalah sudut estimasi yang menghasilkan
penghitungan nilai phase correlation tertinggi antara I2 dan citra-citra hasil rotasi I1 oleh kandidat sudut estimasi. Uji coba menunjukkan bahwa nilai iterasi yang dapat dihapus pada registrasi citra iteratif menggunakan PPFT adalah sebesar 3-11. Metode yang diusulkan juga memiliki kekuatan estimasi pada citra ber-noise jenis gaussian noise yang memiliki mean µ = 0 hingga varian σ sebesar 0,13.
Keywords
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.