PASAR MASYARAKAT DIGITAL DAN DEGRADASI NETIQUETTE

Fazrian Noor Ramadhon

Abstract


ABSTRAK
Perkembangan komunikasi dalam bermedia sosial, semakin menciptakan peluang juga tantangan baru. Peluangnya yaitu terciptanya pekerjaan jenis baru yang lebih menggiurkan bahkan digemari oleh pengguna media sosial. Misalnya, Selebgram dan YouTuber. Menjadi seorang Selebgram ataupun YouTuber, merupakan salah satu dampak dari perkembangan media sosial. Seseorang bisa bekerja juga menghasilkan uang, hanya dengan modal banyak jejaring teman maya yang dimiliki di media sosial. Semakin banyak jejaring teman maya, semakin berpotensi pula pundipundi uang yang diraih. Bahkan jauh lebih dalamnya, pengguna akan semakin berpotensi untuk
dikenal dan terkenal layaknya menjadi seorang artis. Akan tetapi, peluang baru tersebut justru menciptakan pula tantangan baru dalam bermedia sosial, salah satunya yaitu degradasi etika dalam bermedia sosial (netiquette). Dampaknya, cyber bullying, hate speech, sexual harrasment, menjadi satu resiko lumrah ketika memutuskan untuk menggunakan media sosial. Hal inilah yang menjadi tantangan keras bagi Teori Khalayak Kepala Batu. Teori kritik ini mengatakan bahwa masyarakat tidak hanya sekedar menerima apapun yang disampaikan media sosial, melainkan berperan aktif untuk mencerna hingga memberikan respon balik terhadap media sosial. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan tujuan untuk menganalisa peluang dan  tantangan media sosial bagi netiquette.


Keywords


Pasar Masyarakat Digital, Netiquette, Teori Khalayak Kepala Batu

Full Text:

PDF

References


DAFTAR PUSTAKA

Biagi, Shirley. 2010. Media/Impact Pengantar Media Massa. Terjemahan. Jakarta: Salemba Humanika.

Baran, Stanley J. 2012. Pengantar Komunikasi Massa Melek Media dan Budaya. Jakarta: Erlangga.

Fiske, John. 2004. Cultural and Communication Studies Sebuah Pengantar Paling Komprehensif. Yogyakarta: Jalasutra.

Listiani, Endri dan Askurifa’l Baksin. 2013. Media dan Komunikasi Lingkungan. Bandung: Unisba.

Liliweri, Alo. 2016. Konfigurasi Dasar Teori-Teori Komunikasi Antarbudaya. Bandung: Nusa Media.

McQuail, Denis. 2011. Teori Komunikasi Massa. Terjemahan. Jakarta: Salemba Humanika.

Nasrullah, Rulli. 2017. Media Sosial Perspektif Komunikasi, Budaya, dan Sosioteknologi. Bandung: Simbiosa

Rekatama Media.

Tester, Keith. 2003. Media, Budaya, dan Moralitas. Yogyakarta: Juxtapose dan Kreasi Wacana

Instagram Gita Savitri Devi




DOI: https://doi.org/10.21107/ilkom.v13i1.5218

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Fazrian Noor Ramadhon

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Creative Commons License
Indexed by: