Preferensi wisatawan terhadap objek wisata Boekit Tinggi Daramista Di Kecamatan Lenteng Kabupaten Sumenep

Safitri Puspita Lestari, Mokh. Rum

Abstract


Boekit Tinggi Daramista merupakan objek wisata yang terletak di Desa Daramista, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep. Sejak tahun 2017 jumlah wisatawan di Boekit Tinggi Daramista mengalami penurunan dan pada wisata ini juga belum didukung oleh tata kelola yang baik sehingga menimbulkan permasalahan seperti pelayanan yang kurang memadai, baik dari fasilitas, promosi, hingga daya tarik wisata. Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui karakteristik wisatawan Boekit Tinggi Daramista dan menganalisis preferensi wisatawan terhadap Wisata Boekit Tinggi Daramista.Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik accidental sampling dengan sampel sebanyak 65 responden. Metode analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif dan analisis konjoin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik dari wisatawan Boekit Tinggi Daramista didominasi oleh pelajar/mahasiswa, usia 17-25 tahun, tingkat pendidikan terakhir SMA, pendapatan < Rp1.000.000, lama berwisata 1 hari, mayoritas berasal dari Sumenep, dan frekuensi kunjungan 2 kali. Kombinasi level atribut yang dipilih oleh wisatawan yaitu aktivitas wisata fotografi, fasilitas wisata spot foto, promosi dan informasi media sosial, dan aksesibilitas berupa kondisi jalan. Urutan atribut yang dipertimbangkan wisatawan yaitu atribut fasilitas wisata, aktivitas wisata, aksesibilitas, serta promosi dan informasi.


Keywords


Preferensi, Wisatawan, Atribut, Konjoin

Full Text:

PDF

References


Abdullah, T. (2017). Penilaian Wisatawan akan Atribut Pariwisata di Kota Batu. Tourism and Hospitality Essentials Journal, 7(2), 91–96.

Agustini, N. W. S., Widyatmaja, I. G. N., & Ariana, I. N. J. (2018). Preferensi Wisatawan terhadap Pemilihan Akomodasi di Kabupaten Bangli Bali. Jurnal Kepariwisataan dan Hospitalitas, 2(1), 22–42.

Alamanda, D. T., Ramdhan, A., & Prasetio, A. P. (2020). Preferensi Wisatawan Nusantara Terhadap Komponen Wisata Papandayan Menggunakan Analisis Konjoin. Jurnal Manajemen dan Kebijakan Publik, 5(1), 27–44.

Arifin, S. (2017). Digitalisasi Pariwisata Madura. Jurnal Komunikasi, 11(1), 53–60.

Bafadhal, A. S. (2020). Pemasaran Pariwisata Pendekatan Perilaku Wisatawan. Malang: Media Nusa Creative.

Dewi, N. K. R. W., Mananda, I. G. P. B., & Suwena, I. K. (2021). Preferensi Wisatawan Timur Tengah Terhadap Produk Wisata di Kabupaten Badung. Jurnal Industri Perjalanan Wisata, 9(1), 162–172.

Diskominfo. (2022). Data Statistik Sektoral Kabupaten Sumenep Tahun 2022.

Garbarova, M., & Vartiak, L. (2022). Identification of Customer’s Preferences as One of the Main Activities of Destination Management. TEM Journal, 11(1),

Ginantius, A. P., Indah, P. N., & Nurhadi, E. (2019). Preferensi Wisatawan Terhadap Kunjungan Wisata di Kusuma Agrowisata Kota Batu Jawa Timur. Berkala Ilmiah AGRIDEVINA, 8(1), 48–57.

Junaidi, A., Ati, N. U., & Suyeno. (2020). Strategi Pengembangan Obyek Wisata Bukit Tinggi Daramista Dalam Upaya Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah ( PAD ) ( Study Kasus di Desa Daramista Kecamatan Lenteng Kabupaten Sumenep ). Jurnal Respon Publik, 14(2), 1–10.

Kemenparekraf. (2020). Laporan Kinerja Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Khusaeni, A., Khusaini, K., & Widiarti, A. (2021). Dampak Usia, Struktur Keluarga, dan Tingkat Pendidikan Terhadap Perilaku Konsumen (Pengunjung) Destinasi Wisata di Kabupaten Tangerang. Jurnal Inovasi Pendidikan Ekonomi (JIPE), 11(2), 175–186.

Koranti, K., Sriyanto, & Sidik, L. (2017). Analisis Preferensi Wisatawan terhadap Sarana di Wisata Taman Wisata Kopeng. Jurnal Ekonomi Bisnis, 22(3), 242–254.

Malisti, R. F., Wahyudi, P., & Hastari, S. (2019). Pengaruh Atribut Produk Wisata Terhadap Keputusan Berkunjung pada Pemandian Wisata Alam Banyubiru. Jurnal Ekonomi Manajemen Akuntansi, 4(1), 23–29.

Mamondol, M. R. (2021). Dasar-Dasar Statistika. Surabaya: Scopindo Media Pustaka.

Orden, M. M., Carvache, F. M., Huertas, A., Carvache-Franco, W., Landeta-Bejarano, N., & Carvache-Franco, O. (2022). Post-COVID-19 Tourists’ Preferences, Attitudes and Travel Expectations: A Study in Guayaquil, Ecuador. International Journal of Environmental Research and Public Health, 19(8), 1–17.

Parasto, R. W., Suhendra, A. A., & Tripiawan, W. (2018). Analisis Preferensi Konsumen Terhadap Destinasi Wisata Kota Semarang Dengan Pendekatan Analisis Conjoint. Proceeding of Engineering, 5(3), 6554–6558.

Permadi, L. A., Darwini, S., Retnowati, W., & Wahyulina, S. (2018). Persepsi dan Preferensi Wisatawan Muslim Terhadap Sarana dan Prasarana Wisata Halal di Lombok (Studi Kasus Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika). Jurnal Sosial Ekonomi Dan Humaniora, 4(2), 57–70.

Putri, K. D. A. P., Sudiarta, I. N., & Suwena, I. ketut. (2020). Preferensi dan Persepsi Wisatawan Mancanegara Ke Nusa Penida, Klungkung. Jurnal IPTA, 8(1), 18–23.

Qomariyah, N. (2020). Pentingnya Kepuasan dan Loyalitas Pengunjung (Studi Pengaruh Customer Value, Brand Image, dan Atribut Produk terhadap Kepuasan dan Loyalitas Pengunjung Pariwisata Pantai. Jember: CV. Pustaka Abadi.

Saputra, J. H., & Murni, D. (2019). Preferensi Wisatawan Terhadap Tempat Rekreasi Pantai Air Manis di Kota Padang dengan Menggunakan Analisis Konjoin. Journal of Mathematics UNP, 2(4), 18–23.

Sayyidi, & Kurniawati, L. (2020). Dampak Pembangunan Objek Wisata Terhadap Tingkat Pendapatan Penduduk Lokal (Studi Kasus Wisata Desa Daramista Sumenep). Jurnal Ekonomi Pembangunan Dan Ekonomi Syari’ah, 3(2), 11–20.

Septiani, E., Santoso, B., Mulyadi, & Muhdin. (2019). Analisis Preferensi Pengunjung Kawasan Wisata Gili Meno Kabupaten Lombok Utara. Jurnal Distribusi, 7(2), 141–154.

Setiawan, F. (2017). Buku Ajar Teori Ekonomi Mikro. Pamekasan: Duta Media Publishing.

Sugiharti, L., Farihah, E., Hartadinata, O. S., & Ajija, S. R. (2021). Statistik Multivarat Untuk Ekonomi dan Bisnis Menggunakan Software SPSS. Surabaya: Airlangga University Press.

Suwena, I. K., & Widyatmaja, I. G. N. (2017). Pengetahuan Dasar Ilmu Pariwisata. Bali: Pustaka Larasan.

Wahyudi, W., & Herlan, M. (2021). Faktor Promosi dan Sarana Prasarana Dalam Meningkatkan Kunjungan Wisatawan Di Objek Wisata Danau Tasikardi Serang - Banten. Jurnal Destinasi Pariwisata, 9(2), 356–363.

Wahyuni, I. N., & Tamami, N. D. B. (2021). Preferensi Wisatawan Terhadap Destinasi Wisata Pantai Camplong Kabupaten Sampang. Jurnal Pamator, 14(1), 51–60.

Widayat. (2018). Statistik Multivariat pada Bidang Manajemen dan Bisnis. Malang: Universitas Muhammadiyah Malang.

Wijaya, K. R. A., Liesteandre, H. K., & Saputra, I. G. G. (2021). Preferensi Wisatawan Domestik Dalam Memilih Produk Wisata Gastronomi Di Kuta Bali. Jurnal Gastronomi Indonesia, 9(2), 22–28.

Xu, M. (2020). The Study on Tourist Preference of Wuyuan Rural Tourism Based on Web Text Analysis. Journal of Service Science and Management, 13(4), 649–658.

Zanuar, Z. A., Sendra, I. M., & Mananda, I. G. S. (2017). Preferensi Wisatawan Berpasangan Mancanegara Terhadap Produk Wisata di Gili Trawangan, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat. Jurnal IPTA, 5(1), 45–52.




DOI: https://doi.org/10.21107/agriscience.v4i2.18653

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License