RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI SEKOLAH TERPADU DI SDN PACARKELING 5 SURABAYA

Triuli Novianti

Abstract


Abstrak

 

Pemanfaatan teknologi komputer khususnya di sekolah dapat menggunakan kemajuan komputer dalam pengelolaan data secara online. Dengan sistem ini administrator dapat menyimpan dan mengunduh data yang telah tersimpan dan web bisa dibuka dimana saja dan kapan saja. Penelitian ini membahas tentang rancang bangun sistem informasi sekolah terpadu di SDN Pacarkeling 5 Surabaya meliputi : pendataan siswa, nilai dan perkembangan siswa serta penyampaian berbagai info tentang sekolah.  Tujuan dari perancangan dan pembuatan sistem informasi sekolah terpadu di SDN Pacarkeling 5 Surabaya berbasis website menggunakan PHP dan MySql ini antara lain : memudahkan pendataan siswa, mempermudah penyampaian informasi kepada orang tua siswa dan masyarakat serta sebagai pusat informasi baik untuk orang tua dan masyarakat. Sistem informasi sekolah terpadu di SDN Pacarkeling V berbasis web ini : memudahkan admin untuk pendataan siswa, mempermudah sekolah untuk menyampaikan informasi-informasi tentang sekolah kepada orang tua dan masyarakat dan mempermudah orang tua untuk mengetahui perkembangan putra-putrinya.

 

Kata kunci : sistem informasi sekolah, PHP, MySql



DOI: https://doi.org/10.21107/edutic.v1i2.1545

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Indexed by:
Sinta 3 Google ScholarCrossrefDimensionsWorldcatScilit MDPIROAD


J. Ilm. Edutic is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License