KAJIAN EKSTRAKSI PEKTIN DARI LIMBAH JERUK RIMAU GERGA LEBONG (JERUK RGL) DAN JERUK KALAMANSI

Yessy Rosalina, Laili Susanti, Noveriani Br Karo

Abstract

Salah satu tanaman yang potensial dikembangkan di Propinsi Bengkulu adalah buah jeruk Rimau Gerga Lebong (RGL) dan jeruk Kalamansi. Tanaman buah jeruk Gerga Lebong dan jeruk Kalamansi, merupakan salah satu bahan baku industri pengolahan sirup buah. Limbah yang dihasilkan dari industri ini berupa kulit buah dan kulit+daging buah hasil pengepresan sari buah. Limbah tersebut berpotensi sebagai sumber pektin. Pektin adalah suatu komponen serat yang terdapat pada lapisan lamella tengah dan dinding sel primer pada tanaman. Senyawa-senyawa pektin juga berfungsi sebagai bahan perekat antra dinding sel yang satu dan lainnya (Winarno, 1991). Tujuan penelitian ini adalah untuk melakukan kajian terhadap rendemen dan mutu pektin yang dihasilkan dari limbah jeruk Gerga Lebong dan jeruk Kalamansi. Hasil penelitian menunjukan bahwa rendemen pektin dari limbah Jeruk kalamansi lebih besar dari limbah jeruk Gerga Lebong. Secara berturut-turut rendemen yanga dihasilkan adalah 15,3 % (kulit jeruk kalamansi), 7, 82 % (kulit+daging buah kalamansi), 1,5 % (kulit jeruk Gerga Lebong) dan 0,18 % (kulit+daging buah jeruk Gerga Lebong). Hasil analisa mutu terhadap variabel Galakturonat menunjukan bahwa nilai Galakturonat pada kulit jeruk Kalamansi mempunyai nilai tertinggi yaitu 93,51 %. Analisa terhadap derajat Esterifikasi menunjukan bahwa pektin hasil ekstraksi limbah jeruk Gerga Lebong dan jeruk Kalamansi tergolong pada pektin bermetoksil rendah, dengan nilai derajat esterifikasi pada kisaran 13,77-20,83.

Keywords

jeruk RGL;jeruk Kalamansi;rendemen;mutu;pektin

References

Andreas, Agustina, Benyamin. 2012. Pengaruh Waktu, Temperatur dan Jenis Pelarut Terhadap Ekstraksi Pektin dari Kulit Jeruk Bali (Citrus Maxima). Jurnal Teknik Kimia. 4. Vol. 18: 1-8

Hariyati, M.N. 2006. Ekstraksi dan Karakterisasi Pektin dari Limbah Proses Pengolahan Jeruk Pontianak (Citrus Nobilis Var Microcarpa). Institut Pertanian Bogor. Bogor

Hesti dan I. Sailah. 2013. Produksi Pektin dari Kulit Lemon Citrus (Citrus medica).Universitas Syah Kuala Darussalam, Banda Aceh. ISSN 1410-8720: 117-126.

IPPA (International Pectin Producers Association). 2002. What is Pectin. (http://www.google.com/IPPA.info.html Diakses pada 20 Maret 2017

Irza M, Kaban, Tarigan, Marrtha, dan Hanun. 2012. Ekstraksi Pektin dari Kulit Pisang Raja (Musa Sapientum). Medan. Jurnal Teknik Kimia. USU Vol 1 (2)

Kalapathy, U. Poctor. 2001. Effect of Acid Extraction and Alcohol Precipitation Conditions on The Yield and Purity of Soy Hull Pectin. Food Chemistry 73: 393- 396

Kawiji, Lia Umi Khasanah, Rohula Utami, dan Novita Try Aryani. 2015. Ekstraksi Maserasi Oleoresin Daun Jeruk Purut (Citrus hytrix DC) Optimasi Rendemen dan Pengujian Karakterikstik Mutu. Jurnal Agritech 35(2):178-183

Muliyah. 2016. Ekstraksi dan Karaterisasi Pektin dari Limbah Proses Pengolahan Jeruk Pontianak (Citrus nobilis var microcarpa). Skripsi. Fakultas Teknologi Pertanian. IPB. Bogor

Pantastico, ER. B. 1989. Fisiologi Pasca Panen. Penanganan dan Pemanfaatan Buah-Buahan dan Sayur-Sayuran Tropika dan Subtropika. Terjemahan oleh: Kamariyani. Gadjah Mada University Press. Yogyakarta.

Sudarmadji, S., B. Haryono dan Suhardi. 1997. Analisis Bahan Makanan dan Pertanian. Liberty. Yogyakarta : 97-100

Winarno, F.G. 1991. Kimia Pangan dan Gizi. Gramedia Pustaka Utama. Jakarta

Yessy Rosalina, Suprapti Widayati, Asima Rohana dan Joko Prihantoro. 2015. Application of Edible Coating on Rimau Gerga Lebong (RGL Orange) at Room Temperature Storage (Prosiding), ISBN 9786029071184, Tanggal 13-15 Oktober 2015).

DOI

https://doi.org/10.21107/agrointek.v11i2.3174

Metrics

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2017 AGROINTEK

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.